
SURABAYA, JPNEWS.id – Libur tahun baru, Minggu (1/1/2023) pagi bukan halangan bagi siswa SSB PSG Gununganyar untuk tetap latihan sepak bola di Stadion Poltekpel, Gununganyar, Surabaya.
Bahkan, pada setiap latihan Minggu pagi itu, siswa yang menimba ilmu teknik dasar bermain sepak bola terus bertambah.
Terbaru, dua anak yang tinggal di Rusun Gununganyar Sawah terlihat mulai ikut latihan, yakni Feri dan Andik, siswa kelas 5 SD.
“Latihannya seru, saya senang bisa adu lari dan berebut bola. Di sini saya sama Andik jadi punya teman baru, mereka Rama dan mas Putra,” ucap Feri usai latihan.
Sementara Andik, pekan depan akan berupaya mengajak teman-teman lainnya. “Saya beberapa waktu lalu dikirim sekolah ikut seleksi sepak bola dinas pendidikan. Di sini (PSG) saya mau belajar lebih sepak bola,” katanya.
Dalam latihan, pelatih Abdul Azis terlihat sabar menyampaikan materi demi materi. “Alhamdulillah, saya lihat potensi dan semangat anak-anak ini, sehingga mereka cepat bisa,” terang pelatih berlisensi C ini.
Diketahui, SSB PSG menggelar latihan Sabtu/Minggu pagi. Hal ini, menyiasati adanya sekolah full day. “Anak saya selalu tidak sabar menanti hari Minggu untuk latihan,” tutur Eka, ibundanya Rama. (har)




















