
SITUBONDO, JPnews.id – Suasana haru dan khidmat terasa di Masjid Al-Asykar Polres Situbondo, Jumat (29/8/2025). Seluruh jajaran kepolisian bersama masyarakat usai Salat Jumat. Selanjutnya melaksanakan Salat Gaib dan doa bersama untuk almarhum Affan Kurniawan.
Turut serta dalam kegiatan ini Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan SIK MIK, pejabat utama (PJU), perwira staf, anggota Polri, ASN. Serta warga sekitar Mapolres Situbondo. Memimpin Salat Gaib oleh Ustaz Faisol Abrori yang bertindak sebagai imam sekaligus pemimpin doa.
Pelaksanaan Salat Gaib untuk mendoakan almarhum Affan Kurniawan, pengemudi ojek online (ojol) yang meninggal dunia saat terjadi demo di Jakarta. Selain itu, doa bersama juga dipanjatkan untuk keselamatan bangsa dan negara. Serta untuk para petugas keamanan agar mendapatkan perlindungan dalam melaksanakan tugas.
Kapolres Situbondo AKBP Rezi mengatakan kegiatan ini, merupakan bentuk penghormatan, sekaligus kepedulian Polri terhadap masyarakat.
“Selain mendoakan almarhum. Kami bersama-sama memohon kepada Allah SWT agar bangsa Indonesia senantiasa diberi keselamatan. Serta petugas keamanan selalu dalam lindungan-Nya,” ujar Kapolres Situbondo.
Menurut kapolres, kegiatan doa bersama menjadi momen penting untuk mempererat kebersamaan antara Polri dan masyarakat.
“Semoga doa kita semua di ijabah dan membawa keberkahan bagi Situbondo, bangsa, dan negara,” imbuhnya. (sun/red)




















