SURABAYA (JPNews.id) – Direktur Auto Unika Mekanik Tatag Triwibowo membagikan pengalaman menunggangi koleksi motor barunya, Royal Enfield Classic 350 CC, Minggu (21/5/2023) sore.
Dalam kesempatan itu, ia mengikuti konvoi gabungan komunitas pemotor pabrikan asal Inggris sejak 1901 Royal Enfield tersebut, bersama komunitas Mercedes Benz Tiger Club (MTC) Surabaya Chapter.
Konvoi start dari lokasi showroom Royal Enfield di Jalan Sulawesi menuju pujasera Livin Land di Jalan Pemuda, tempat di mana MTC mendapat dukungan Auto Unika Mekanik menggelar kegiatan halal bihalal.
“Royal Enfield tipe Classic 350 cc terasa nyaman banget sih. Namun, lebih mantap dan lebih tenang (saat berkendara),” tutur Tatag Triwibowo sesampainya di Livin Land.
Pembina tim sepak bola Unika Bajul Ijo U-17 Soeratin ini mengatakan, karena tipe Classic ada pembaruan masalah balancing dan power. “Yang dulu, getar, sekarang sudah nggak. Nyaman banget,” ungkapnya.
Bahkan, saking nyamannya, terbalut pakaian zaman Perang Dunia II, Tatag mengaku, kalau serasa lebih macho sensasinya saat mengendarai motor dengan banderol Rp250 jutaan itu.
“Saya punya motor merek lain dengan CC besar. Tetapi, menurut saya lebih pas orang Asia dengan yang ini,” tutup Pembina Karate FORKI Kota Surabaya ini.
Sementara itu, Kang Ben, sapaan akrab Manajer Diler Royal Enfield menyambut baik acara konvoi bareng komunitas Mercy Tiger Club Surabaya Chapter.
“Kebetulan tadi pagi kita ada acara DGR, yaitu kegiatan riding dengan baju rapi-rapi semua. Itu adalah acara dunia. Lalu, sore ini lanjut dengan acara Mercy,” ucapnya.
Menurut Ben, bahwa Mercy Tiger mempunyai kesamaan klasiknya, cocok berkolaborasi dengan Enfield yang juga klasik.
“Jadi, kita sangat-sangat berterima kasih kepada Mercy Tiger Club, atas undangannya ini. Semoga ke depannya kita terus bisa berjalan bersama untuk kemajuan otomotif Indonesia,” tukasnya. (har)